Aku Pengen Sehat - Kebutuhan Nutrisi anak sangatlah perlu,sebab untuk meningkatkan tumbuh kembang anak. Apalagi, bagi anak yang berusia 7-12 tahun. Dalam usia tersebut, anak-anak mengalami proses transformasi yang paling intens dalam hidupnya.
Pada tahap ini, anak-anak sedang dalam tahap mengembangkan kemampuan dan pengetahuan baru seiring pertumbuhan fisik mereka. Nah, jika kebutuhan nutrisi anak tak terpenuhi maka akan berdampak para pertumbuhannya. Misalnya,anak tidak cerdas tumbuhnya tidak bisa tinggi.
“Anak-anak yang kebutuhan nutrisinya tidak tercukupi secara optimal memiliki resiko terhambatnya pertumbuhan,” ujar Dokter Spesialis Anak Konsultan Tumbuh Kembang dan Pediatri Sosial dr. Soedjatmiko, SpA(K) saat dijumpai dalam acara “Tumbuh Aktif, Temukan Hebatmu” Bersama Boneeto di Lotte Avenue Shopping di kawasan Jakarta.
Dia menambahkan, kekurangan nutrisi juga memberikan dampak pada perkembangan fisik, menimbulkan kelelahan, dan emosi. “Serta, memberikan dampak pada keterampilan sosial mereka saat ini dan di masa depan,” sambungnya.
Pola sarapan pagi itu perlu,terutama pada saat berangkat sekolah.
Dr. Soedjatmiko juga menyesalkan, lantaran ditemukannya anak-anak yang masih mengalami kekurangan asupan nutrisi. “Sekitar 11,2 % mengalami kekurangan gizi dan 26,4% sisanya mengalami anemia,” sebutnya.
Lebih lanjut, dia melanjutkan, dan sekitar 60% anak tidak pernah sarapan. Padahal, sarapan sangat diperlukan anak untuk membantu kembangkan cara berpikirnya. Mungkin keburu-buru atau memang kebiasan orang tua ?
“Anak-anak yang jarang atau tidak pernah sarapan akan memiliki cabang otak yang sedikit alhasil menghambat daya berpikirnya. Sedangkan, anak yang selalu sarapan akan memiliki banyak cabang di otak sehingga menghasilkan anak yang cepat tanggap,” jelasnya.
Sejatinya, kata dia, kebutuhan nutrisi mampu untuk mengaktifkan sistem sensorik, pembelajaran, dan ekspresikan diri. “Bentuk ekspresikan diri, misalnya olahraga, nyanyi, menari, dan yang lainnya,” tandasnya.
Oleh karenanya, para orang tua wajib memberikan makanan sehat kepada anak-anaknya untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya. Bahkan, bila perlu berikan tambahan suplemen berupa susu.
Anchor Boneeto yang merupakan salah satu produk susu anak-anak unggulan Fonterra Brands Indonesia menyuguhkan susu dengan kandungan nutrisi berkualitas tinggi, lemak, karbohidrat, serta sumber yang kaya akan vitamin dan mineral.
Selain itu, Anchor Boneeto juga membantu membangun energi yang diperlukan selama masa pertumbuhan dan perkembangan secara maksimal.
Yuk mulai dari sekarang,para orang tua. Lebih peduli dengan anaknya ya bunda.